Line Bisa Video Call 500 Orang Sekaligus, Begini Caranya

Line Bisa Video Call 500 Orang Sekaligus, Begini Caranya

Sejak masa pandemi virus Corona yang terjadi beberapa waktu belakangan ini, memang kehidupan masyarakat tidak sama lagi. Dimana pemerintah sendiri menghimbau masyarakatnya untuk melakukan social distancing, termasuk banyak kegiatan yang dianjurkan dilakukan di rumah saja. Seperti diantaranya adalah belajar dari rumah dan juga bekerja dari rumah. Hal inilah yang kemudian membuat mereka menjadi bergantung akan akses atau layanan internet, karena segala macam kegiatan yang dilakukan dari rumah ini memang mengandalkan jaringan internet yang lancar.

Banyak kemudian bermunculan aplikasi-aplikasi baru maupun yang sudah ada sejak lama, namun melakukan inovasi lagi terhadap produknya, seperti diantaranya adalah dari Line, beberapa waktu belakangan ini ia juga mengeluarkan sebuah fitur baru yang memungkinkan penggunanya dapat melakukan video call sampai dengan 500 orang sekaligus. Mereka meluncurkan Line Meeting yang nantinya dapat digunakan di smartphone maupun PC untuk melakukan sebuah panggilan video group yaitu sampai dengan 500 peserta, jumlah yang sangat banyak bukan?.

Dengan kehadiran fitur ini maka akan memudahkan pengguna untuk melakukan panggilan secara tatap muka online dengan banyak orang sekaligus. Syarat untuk menggunakan layanan yang satu ini juga cukup mudah, yaitu dengan mendownload aplikasi seri terbarunya, namun bagi yang sudah memiliki di ponsel Anda maka cukup melakukan pembaharuan saja, minimal adalah versi 10.13.0. sementara itu untuk versi dekstopnya sendiri minimal adalah versi 6.2.0 keatas.

Menurut pihak Line sendiri sebenarnya Line Meeting ini merupakan sebuah fitur panggilan video gratis yang nantinya memungkinkan pengguna untuk melakukan rapat secara virtual baik itu yang ditujukan untuk keperluan pribadi maupun bisnis. Salah satu diantara nilai jual yang ditawarkannya adalah kemudahan akses untuk mengikuti rapat virtual. Dimana nantinya pengguna dapat melakukan rapat virtual tanpa harus membuat grup chat terlebih dahulu. Selain itu nantinya para pengguna juga dapat membuat tautan yang bisa dibagikan kepada pengguna untuk mengajak mereka bergabung kedalam ruang virtual yang sudah disediakan tersebut, mirip seperti yang digunakan oleh Zoom.

Sementara itu dari segi fitur keamanan yang ditawarkan oleh Line ini sendiri juga mirip dengan Zoom. Dimana ada host yang menggelar rapat virtual di Line Meeting tersebut. Nantinya mereka juga bisa sesuka hati mengeluarkan pengguna yang tidak diinginkan dari rapat. Jadi peserta juga tak dapat masuk sembarangan kedalam ruang rapat tersebut jika seandainya tidak diundang kesana melalui tautan yang disediakan oleh host atau penyelenggara. Disini juga terdapat fitur Watch Together yang memungkinkan pengguna untuk berbagi layar pada ponsel di panggilan grup tersebut.

Lalu bagaimana caranya menggunakan Line Meeting tersebut? Langkahnya mudah cukup dengan membuka aplikasinya, kemudian dapat memilih ikon kamera yang ada di pojokan kanan atas, Anda sendiri juga dapat mengubah nama ruangan rapat virtual ini secara mudah. Buat ruang rapat virtual yang baru kemudian Anda bisa langsung mengundang peserta yang diinginkan untuk mengikuti rapat tersebut. Jadi bagi Anda pengguna setia Line, sekarang ini sudah bisa mengandalkan aplikasi tersebut untuk melakukan. Dengan kapasitas peserta mencapai angka 500 orang tentunya sangat mungkin untuk dipakai dalam sistem pembelajaran daring maupun juga untuk bekerja dari rumah. Apalagi Line ini sendiri juga menawarkan banyak sekali fitur-fitur unggulan ditambah dengan tampilannya yang begitu menarik. Jadi segera install aplikasinya sekarang juga atau perbaharui.

No Comments

Post a Comment

Comment
Name
Email
Website

x Logo: Shield Security
This Site Is Protected By
Shield Security