Iphone SE, Ponsel Murah Apple Apa Saja Fitur – fitur nya

Iphone SE, Ponsel Murah Apple Apa Saja Fitur – fitur nya

Bukan sebuah rahasia lagi jika seandainya perangkat teknologi keluaran dari Apple memang senantiasa mencuri perhatian masyarakat. Apalagi untuk kategori smartphone keluarannya yang lebih dikenal juga sebagai iPhone. Faktanya mereka banyak mengeluarkan produk berkualitas yang juga ditujukan untuk kalangan high end. Mengingat jika seandainya berbicara mengenai harga jual yang ditawarkan juga tidak bisa dikatakan murah. Sehingga tidak semua kalangan bisa menikmati menggunakan ponsel yang satu ini.

Hanya saja belakangan ini Apple cukup mengejutkan konsumennya dengan mengeluarkan produk iPhone SE. Pada dasarnya untuk series SE ini sudah pernah keluar beberapa tahun lalu, yaitu tepatnya di tahun 2016, hanya saja belakangan ia mulai melakukan inovasi lagi dengan diluncurkan produk terbarunya ke pasaran. Bahkan jika dibandingkan dengan harga-harga ponsel keluaran dari iPhone yang lainnya tergolong jauh lebih murah, setara dengan ponsel keluaran pabrikan China. Produk terbaru tersebut dinamai sebagai iPhone 9 atau iPhone SE 2.

Bagi Anda yang juga sudah penasaran mengenai fiture-fiture apa saja yang disematkan pada produk smartphone yang satu ini, maka berikut ini yang patut diketahui, antara lain:

  1. Dapur pacu dan juga performa, untuk urusan yang satu ini iPhone tetap memberikan yang terbaik untuk konsumennya, diantaranya adalah dengan menyisipkan Chipset A13 Bionic. Dimana jenisnya sama dengan iPhone 11 dan juga seri iPhone 11 Pro. Apalagi ia diklaim sebagai salah satu chipset smartphone tercepat di dunia. Sehingga akan semakin mendukung performa dari ponsel tersebut. Ia juga sudah di sisipi dengan RAM sebesar 3GB dan juga memory internal sebesar 64 GB dengan adanya iOS 13 64-bit.
  2. Tampilan dan layarnya, khusus untuk layar yang disematkan pada produk satu ini adalah dengan Retina Display iPhone SE 2 ukurannya adalah sebesar 4,7 inchi. Sedangkan dari segi resolusinya adalah sebesar 750 x 1334 pixel berjenis OLED 326 Ppi. Secara tampilan atau desain dari smartphone keluaran Apple ini masih tergolong klasik dengan adanya tombol home di bagian tengah khas iPhone.
  3. Dibekali dengan single kamera yang sangat mumpuni, apalagi ia didukung dengan spesifikasi kamera beresolusi 12 MP dan f/1,8 wide camera. Khusus untuk kamera bagian depan atau untuk selfie ditunjang dengan resolusi sebesar 7 MP. Guna kebutuhan merekam video ia memiliki resolusi sebesar 4K.
  4. Baterai, tak perlu khawatir masalah ketahanannya, karena ponsel ini di sisipi menggunakan baterai Li-Po berkapasitas 1960 mAH, ia juga didukung dengan kecepatan pengisian daya yang terbilang tinggi, sehingga akan semakin nyaman untuk kebutuhan charging sehari-hari Anda.

Dengan beragam keunggulan tersebut menjadikan Iphone SE sangat layak untuk dimiliki. Lalu berapakah tawaran harga untuk smartphone terbaru keluaran Apple tersebut? Khusus untuk harganya sendiri terbilang murah meriah yaitu hanya sekitar 399 USD atau jika dikurskan sekitar 6 jutaan rupiah. Nilainya tentu saja jauh lebih murah jika dibandingkan dengan perangkat keluaran dari iPhone yang lainnya bukan. Produk yang satu ini rencananya juga akan dirilis ke Indonesia, sehingga bagi Anda yang memang sudah sejak lama mengidam-idamkan smartphone tersebut maka tidak perlu khawatir, karena bisa mulai diburu di pasaran. Bisa dapatkan produk berkualitas sekelas iPhone namun dengan harga yang jauh lebih murah. Maka iPhone SE ini bisa jadi pilihan terbaik untuk Anda.

No Comments

Post a Comment

Comment
Name
Email
Website

x Logo: Shield Security
This Site Is Protected By
Shield Security