
Google Luncurkan Situs “Mengajar dari Rumah” dalam Bahasa Indonesia
Di tengah pandemi corona, ada banyak kegiatan yang sebelumnya merupakan kegiatan sehari-hari namun kini tidak bisa lagi dilakukan mengingat akan meningkatkan resiko penularan virus corona. Salah satu kegiatan yang paling berdampak adalah diliburkannya sekolah-sekolah sehingga murid harus belajar dari rumah. Tentu saja kondisi ini tidak mendukung pembelajaran anak-anak karena tanpa pengajaran dari guru yang disertai pengawasan atau evaluasi, proses belajar anak bisa menjadi kurang maksimal. Untuk itulah Google selaku penyedia layanan internet terbesar di dunia memiliki laman yang memungkinkan para guru tetap memiliki kelas secara virtual untuk bertemu dan membimbing murid-muridnya dalam proses belajar mengajar.
Seperti diketahui bahwa sebelumnya Google telah memiliki Google Classroom yang bisa dipakai untuk wadah pertemuan guru dan siswa khususnya untuk berbagi file dan proses pengajaran melalui tugas-tugas yang diberikan. Namun penggunaan Google Classroom dirasa masih kurang efektif jika disasarkan pada anak-anak usia Sekolah Dasar. Untuk mereka, Google Indonesia kini memiliki situs terbaru yaitu situs Mengajar Dari Rumah yang sudah menggunakan Bahasa Indonesia sebagai bahasa pengantarnya. Dengan begitu anak-anak usia Sekolah Dasar hingga orang tua dan wali murid bisa memahami dan menggunakannya dengan lebih baik.
Untuk menggunakan situs ini, pertama guru harus mendaftarkan akunnya dan kelas yang akan ia buat termasuk nama sekolah. Hingga saat ini sudah banyak sekolah yang menggunakan sarana gratis dari Google ini sehingga bisa tetap menjalankan kegiatan belajar mengajar senormal mungkin di tengah suasana pandemi. Fitur gratis ini bisa digunakan hingga September 2020 sambil berharap pandemi corona segera berakhir sehingga aktifitas bisa kembali dilakukan dengan normal.
Untuk mengubah kebiasaan dari mengajar secara langsung dengan mengajar melalui situs perantara memang bukan hal yang mudah. Google Indonesia memahaminya sehingga memberikan kesempatan Anda sebagai guru atau orang tua untuk ikut dalam webinar yang diadakan di bulan April ini. Webinar ini bisa diikuti sebanyak 1.000 orang secara online sehingga diharapkan semua guru dan orang tua dapat mengetahui cara menggunakannya dan memanfaatkannya semaksimal mungkin. Bagi Anda yang tidak sempat mengikuti webinar, jangan khawatir, karena setiap cara yang dibutuhkan sudah diberikan informasi cara melakukannya dari tutorial yang bisa Anda akses di situs Mengajar dari Rumah.
Setelah semuanya bisa menggunakan situs Mengajar dari Rumah untuk kegiatan belajar mengajar dari rumah, masih ada hal yang perlu dilakukan baik untuk guru maupun orang tua, yaitu tetap membiasakan anak-anak memiliki jadwal yang kurang lebih sama dengan yang biasa terjadi saat masih ada kegiatan belajar mengajar di sekolah. Anda bisa tetap membangunkan anak di jam yang sama, melakukan sarapan pagi dan bersiap membuka situs Mengajar dari Rumah untuk mengikuti pelajaran secara virtual. Guru juga harus siap dengan jadwal yang ditetapkan dan mengajar seperti biasa dari rumah.
Akibat pandemi covid19, ada jutaan anak-anak di seluruh dunia yang mengalami kesulitan belajar. Dengan adanya situs dari Google yang bisa diakses secara gratis ini diharapkan dapat menjembatani proses belajar mengajar secara virtual dan online agar proses belajar anak tetap maksimal. selain peran serta guru, orang tua juga harus aktif untuk mendampingi dan mengingatkan si kecil agar tetap belajar meski tidak bersekolah sementara waktu. Ciptakan lingkungan yang kondusif untuk si kecil belajar dan berkonsentrasi untuk membantunya memahami pelajaran yang diberikan secara virtual oleh guru mereka.