
Gmail Kedatangan Fitur Chattingan dan Video Call
Gmail memang menjadi layanan perpesanan yang banyak digunakan oleh masyarakat, baik itu untuk kebutuhan perpesanan pribadi maupun juga bisnis, mengingat fitur yang ditawarkan oleh Gmail ini juga terbilang banyak. Ia merupakan besutan dari perusahaan ternama yaitu Google. Tak heran jika seandainya penggunanya sendiri juga banyak. Beragam inovasi terus dilakukan untuk membuat penggunanya sendiri juga tetap setia pada Gmail ini. Apalagi belakangan ini era digital juga memasuki babak baru setelah serangan wabah virus Corona.
Banyak sektor yang nyatanya terdampak oleh wabah yang satu ini, termasuk diantaranya adalah industri telekomunikasi yang sangat dibutuhkan oleh masyarakat. Apalagi banyak perusahaan yang juga mengeluarkan aturan baru terkait dengan WFH, belajar secara daring dan masih banyak lagi diantaranya. Sehingga kemudian aplikasi-aplikasi tersebut juga mulai berlomba-lomba di dalam mengeluarkan fitur-fitur baru untuk mempermudah pengguna agar nantinya dapat bekerja dari rumah dengan layanan yang diberikannya.
Bahkan Gmail ini termasuk salah satu platform surel yang akan mengeluarkan fitur-fitur barunya. Diantara fitur baru yang dikeluarkan olehnya adalah tab untuk Chat, Rooms dan juga Meet. Fitur terbaru yang dihadirkan ini diharapkan nantinya dapat membantu untuk meningkatkan produktivitas dari pengguna tersebut. Mengingat banyak sekali pengguna Gmail yang mengaku bahwa produktivitasnya mengalami penurunan jika seandainya ingin berpindah dari satu aplikasi ke aplikasi yang lainnya. Disebabkan mereka juga harus belajar menggunakan aplikasi tersebut terlebih dahulu untuk menyelesaikan sebuah pekerjaan.
Itulah mengapa Google berinisiatif untuk melakukan perombakan besar-besaran pada Gmail ini dengan cara mengintegrasikan email dengan layanan komunikasi yang sudah ada. apalagi Google sendiri memang mengeluarkan banyak sekali fasilitas yang memungkinkan penggunanya ini dapat melakukan berbagai macam kegiatan komunikasi secara tidak langsung lebih baik. Sehingga akan ada kombinasi diantara mereka semua untuk menunjang kemudahan bagi para penggunanya sendiri. diantaranya adalah nantinya tab Chat yang ada di bagian bawah dapat langsung diakses ketika pengguna ingin melakukan percakapan dengan kerabat mereka.
Sementara itu untuk tab Rooms dapat dipakai untuk berbagi file antar rekan kerja mereka. berbeda lagi dengan tab Meet yang nantinya dapat diakses ketika pengguna ingin memakainya untuk melakukan layanan telekonferensi video. Google Meet ini sendiri belakangan juga bisa digunakan untuk melakukan telekonferensi dalam jumlah anggota yang lebih banyak dibandingkan dengan sebelumnya, sehingga tak perlu khawatir. Nantinya fitur-fitur inti yang ada pada Gmail juga akan dipindahkan kedalam suatu tab khusus yang namanya adalah Mall.
Nantinya pengguna akan diberikan kemudahan di dalam mengakses tab yang diinginkan sesuai kebutuhan mereka ketika tengah bekerja. Jadi lebih praktis karena tidak perlu lagi membuka aplikasi-aplikasi yang lainnya, karena semuanya sudah ada dalam satu aplikasi. Kesalnya adalah pengguna tersebut dapat melakukan panggilan video dari sebuah percakapan, kemudian akan meneruskan panggilan tersebut ke kotak masuk, juga dengan membuat jadwal maupun tugas yang diinginkan sesuai dengan percakapan yang ada di chat.
Contoh yang lainnya adalah pengguna tidak perlu repot di dalam memasang atau menginstal aplikasi Meet jika seandainya akan diadakan rapat virtual. Karena memang fitur anyar yang satu ini sudah bisa langsung dipakai oleh para pengguna Gmail. Hanya saja belum ada kejelasan waktu fitur0fitur tersebut akan mulai dirilis ke pasaran. Namun ketika nantinya rilis maka fitur ini memang hanya dapat dinikmati bagi pengguna Gmail, baik itu yang berisinya mobile maupun web.