5 Trik Simple untuk Dapat Koneksi Internet Stabil di HP

5 Trik Simple untuk Dapat Koneksi Internet Stabil di HP

Terhubung dengan internet merupakan salah satu kebutuhan di masa seperti sekarang ini. Anda bisa memanfaatkan internet untuk banyak hal. Mulai dari menonton video, membantu mencari informasi untuk pekerjaan dan tugas, mengunduh drama, dan berbagai hal lainnya. Untuk terhubung dengan internet Anda bisa menggunakan banyak perangkat. Akan tetapi yang paling bisa dimanfaatkan dan wajar untuk digunakan adalah menggunakan HP. Sekarang ini sangat wajar untuk mengakses internet dari smartphone yang dipunyai. Untuk mengakses internet juga pastikan bahwa jaringan internet yang dipunyai stabil. Dimana untuk beberapa tips yang bisa digunakan untuk mempunyai koneksi internet di HP Anda tetap stabil adalah:

  1. Restart HP

Cara pertama yang dapat dilakukan untuk membuat jaringan internet lebih baik adalah dengan melakukan restart HP yang dipunyai. Cara ini merupakan trik sederhana tetapi ampuh untuk membuat smartphone yang dipunyai kembali terhubung dengan sinyal internet dan membuat jaringan internet lebih stabil. Hal ini dapat dilakukan terutama ketika sistem operasi mengalami kendala karena hal yang tidak diketahui. Sehingga dengan melakukan restart akan sangat membantu untuk membuat sistem dapat kembali bekerja lebih normal. Hal ini juga akan membantu kerja sistem lebih ringan apabila mengalami overload.

2. Mengubah lokasi

Cara selanjutnya yang dapat dilakukan adalah dengan mengubah lokasi Anda. Dimana hal ini disebabkan oleh kondisi yang tidak stabil karena lokasi. Caranya adalah dengan berpindah tempat, sehingga dapat membuat jaringan internet menjadi lebih lancar. Apabila Anda berada di lokasi yang mempunyai signal kurang baik seperti di dataran tinggi, di dalam gedung, di dalam lift, dan juga di tempat lainnya yang signalnya buruk. Maka usahakan untuk berpindah tempat agar mempunyai sinyal yang lebih baik dan stabil.

3. Nonaktfikan update aplikasi

Cara mudah selanjutnya yang bisa Anda gunakan untuk dapat membuat signal internet lebih baik adalah dapat untuk menonaktifkan dan update aplikasi. Salah satu penyebab signal internet kurang baik adalah karena koneksi jaringan internet yang tidak stabil. Oleh karena itulah Anda bisa untuk menonaktifkan penggunaan aplikasi terlebih dahulu. Hal ini akan dapat membuat aplikasi menjadi lebih optimal. Adapun untuk cara penggunaannya sangat mudah tergantung dari merek dan juga sistem operasi yang Anda miliki. Dimana caranya adalah dengan membuka pengaturan, jaringan dan internet, pilih jaringan seluler, dan penggunaan data. Hal ini dapat digunakan untuk yang menggunakan handphone android. Sedangkan bagi yang menggunakan iPhone bisa mengatur di pengaturan, seluler, untuk dapat mengatur aplikasi lebih baik.

4. Matikan VPN

Cara selanjutnya yang dapat digunakan untuk dapat membuat signal internet lebih baik adalah dengan mematikan VPN. Menggunakan VPN memang akan bisa dimanfaatkan untuk mengakses situs yang tidak bisa dibuka di Indonesia. Akan tetapi bagi Anda yang menggunakan VPN mempunyai koneksi jaringan internet yang kurang stabil dan juga kecepatan internet kurang cepat. Oleh karena itulah untuk menambah speed internet maka bisa mematikan VPN.

5. Cek pemutusan jaringan

Tips terakhir yang bisa digunakan untuk membuat koneksi internet lebih stabil adalah dengan mengecek pemutusan jaringan. Pemutusan koneksi yang dilakukan oleh penyedia jaringan internet juga bisa menjadi alasan mengapa internet lambat ataupun bahkan tidak terhubung. Oleh karena itulah pastikan untuk melakukan pengecekan terlebih dahulu. Apabila pemutusan jaringan memang benar terjadi maka bisa menunggu hingga signal dapat aktif dan juga tersambung kembali.

No Comments

Post a Comment

Comment
Name
Email
Website

x Logo: Shield Security
This Site Is Protected By
Shield Security